Rumah Tahanan Kelas I Medan Melaksanakan Apel Bersama Tahun 2025 Secara Virtual



Rumah Tahanan Kelas I Medan Melaksanakan Apel Bersama Tahun 2025 Secara Virtual



Medan (tumpasnews.com)
Rutan Kelas I Medan mengikuti apel bersama awal tahun 2025 secara virtual melalui zoom yang digelar oleh Kementerian Koordinator Bidang Hukum, Hak Asasi Manusia, Imigrasi dan Pemasyarakatan, Senin (06/1/2025).

Apel bersama yang diikuti seluruh pegawai dan Pejabat Struktural Rutan Kelas I Medan secara daring dari Aula Sahardjo tersebut, dipimpin Menteri Koordinator Bidang Hukum, Hak Asasi Manusia, Imigrasi dan Pemasyarakatan, Yusril Ihza Mahendra.
Baca juga: Penemuan Mayat Bocah Penuh Luka Terbungkus Sarung Gegerkan Warga

Dalam amanatnya Yusril menegaskan pentingnya sinergitas dan kolaborasi dalam meningkatkan kualitas pelayanan publik di tahun yang baru ini. Ia mengajak seluruh ASN untuk bekerja keras dalam mewujudkan visi Kabinet Merah Putih, yaitu “Bersama Indonesia Maju Menuju Indonesia Emas 2045”.

“Besar harapan saya agar kita semua dapat melaksanakan tugas dan fungsi kita dengan mengoptimalkan sumber daya yang ada dan dengan kerja bersama yang kuat agar kita menjadi bagian dari keberhasilan dalam mewujudkan Indonesia Emas Tahun 2045,” ungkapnya.

Yusril juga menekankan pelaksanaan beberapa langkah strategis, termasuk penyusunan rencana strategis kementerian yang sesuai dengan misi 8 Asta Cita dan 17 Program Prioritas Nasional, serta 8 Program Hasil Terbaik Cepat. (TS)

Posting Komentar untuk "Rumah Tahanan Kelas I Medan Melaksanakan Apel Bersama Tahun 2025 Secara Virtual"